Kodim 0618/Kota Bandung dalam rangka memperingati dan memaknai hari kemerdekaan RI yang ke 78 tahun 2023 dengan menggelar berbagai kegiatan mulai dari Karnaval dan Pameran Otomotif untuk memaknai peringatan tersebut sebagai nilai nilai nasionalisme dan patriotisme.
Hari ini Kodim 0618/Kota Bandung kembali menggelar pertandingan olah raga untuk memeriahkan HUT RI ke 78 Tahun 2023.
Dalam sambutannya Dandim 0618/ Kota Bandung Kol Inf Donny I Bainuri S Hub Int M.A.S.S yang di bacakan oleh Kasdim 0618/Kota Bandung Letkol Inf Hary Novana Andriyas, S.Sos dalam pembukaan acara di Makodim 0618/Kota Bandung hari ini 14 Agustus 2023.
Atas nama Komandan Kodim 0618/Kota Bandung saya mengucapkan selamat datang para official , pelatih dan pemain pencinta olah raga , saya merasa bangga dan bahagia karena mendapat respon yang sangat baik dari peserta Bola Volley, Bulu Tangkis ,Tenis Meja dan Catur.
Ini terbukti dari animo peserta yang mengikuti menunjukkan bahwa olah raga ini banyak di gemari oleh masyarakat. Kegiatan pertandingan olah raga dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ini di ikuti oleh keluarga besar Kodim 0618/Kota Bandung bersinergi dengan lapisan masyarakat.
Saya berharap ini di jadikan kegiatan positif dan moment strategis sebagai pembinaan terotorial sehingga tercipta kemanunggalan TNI bersama rakyat yang baik di Kota Bandung. Kepada para pemain saya ucapkan selamat bertanding dan tunjukan sebagai pemain yang terbaik tetap junjung tinggi sportivitas hindari emosi dan Semangat berlebihan yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain.
#Yatiman ***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar